Ilmu merupakan bekal setiap manusia dari mulai dia lahir sampai dia tiada. semua orang membutuhkan ilmu,ilmu menulis,ilmu membaca,ilmu melihat dan mendengar. Ilmu melihat dan mendengar digunakan saat kita masih kecil,dengan mendengar perkataan orang disekitar dan melihat bagaimana tingkah laku mereka pasti kita akan menirukannya. Mulai dari bahasa mereka berbicara pasti kita akan menyerupainya. Ilmu menulis,digunakan pada saat kita mulai mengerti sekeliling kita. Diawal mulai kita belajar menulis angka 0 sampai kita dewasa ilmu menulis akan selalu kita gunakan. Mulai dari membuat karangan,mengerjakan tugas,sampai menulis catatan belanja. Ilmu membaca setiap orang pasti akan membutuhkan ilmu ini. Karena dengan membaca kita dapat mengetahui segala informasi yang ada. Mulai dari membaca arah jalan agar tidak tersesat sampai membaca berbagai macam buku atau surat. Yaa,jadi intinya setiap orang harus mempunyai ilmu untuk bekal hidup mereka...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar